hello

Friday, 16 January 2026

Penerimaan SIPSS Tahun 2026 dibuka, ini Persyaratannya:

Bagi para lulusan S1 dan S2 yang ingin jadi polisi bisa mencoba peruntungan dengan mendaftar Sekolah Inspektur Polisi Sumber Sarjana (SIPSS) 2026.

SIPSS adalah pusat pendidikan yang bertujuan untuk menghasilkan perwira kepolisian yang diambil dari lulusan D4, S1 dan S2 perguruan tinggi negeri (PTN) dan perguruan tinggi swasta (PTS).
Ijazah yang diperlukan pada penerimaan SIPSS Polri 2026: 
1. Ijazah S2
1.1 Psikologi (Profesi) 
1.2 Pengembangan Kurikulum
1.3 Kajian Ilmu Kepolisian
1. 4. Kedokteran Spesialis: Patologi Anatomi, Mikrobiologi Klinik

 2. S1 atau S1 Profesi
Ilmu Pemerintahan ,Teknik Sipil, Ilmu Keolahragaan / Pendidikan Kepelatihan Olahraga / Pendidikan Jasmani, Theologi Kristen (Pendeta/Vikaris, khusus Pria), Theologi Hindu, Pendidikan Bahasa Prancis, Sastra Korea, Kedokteran Gigi (Profesi) ,Ilmu Sejarah, Desain Komunikasi Visual ,Biologi (MIPA) ,Kimia (MIPA), Fisika (MIPA) ,Sistem Informasi / Teknologi Informasi / Teknik Komputer / Komputer, Farmasi (Profesi Apoteker) ,Statistika / Statistika Terapan ,Manajemen Seni Rupa, Semua Prodi + Sertifikat Commercial Pilot License Flying School.

Cara Mendaftar:
1. Pendaftar membuka website penerimaan anggota Polri dengan alamat penerimaan.polri.go.id 2. Pendaftar memilih jenis seleksi SIPSS pada halaman utama website (apabila peserta mengalami kesulitan dapat dibantu oleh panitia daerah) 3. Mengisi form registrasi yang berkaitan dengan identitas pendaftar, memasukkan NIK yang telah terdaftar di Disdukcapil, identitas orang tua dan keterangan lain sesuai format dalam website.
4. Pendaftar wajib memberikan data yang benar, akurat pada form registrasi online dan mengecek dengan teliti data yang dimasukkan dalam form registrasi.
5. Setelah berhasil mengisi form registrasi online selanjutnya pendaftar akan mendapatkan nomor registrasi online beserta username dan password, yang selanjutnya digunakan untuk melakukan login menuju halaman dashboard pendaftar (berisi fitur untuk mengecek informasi perkembangan tahapan seleksi dan nilai seluruh tahapan seleksi yang diikuti oleh pendaftar). Pendaftar akan mendapat hasil cetak form registrasi online yang digunakan untuk verifikasi di Polda setempat sebagai Panda.

Jadwal rekrutmen SIPSS Polri 2026 :
Berikut juga jadwal lengkap pelaksanaan seleksi SIPSS 2026: 
15–19 Januari 2026: Pendaftaran online dan verifikasi 
20–22 Januari 2026: Pendaftaran online, pakta integritas dan rikmin awal 
23–24 Januari 2026: Rikkes I 
25–26 Januari 2026: CAT psikologi I 
27–28 Januari 2026: CAT aspek pengetahuan, ami dan pmk 
30 Januari 2026: Sidang menuju rikkes II (Pukul 14.00 WIB) 

31 Januari – 1 Februari 2026: Rikkes II 
2–3 Februari 2026: Uji jasmani dan antropometri 
4–6 Februari 2026: PMK dan PSI II 
7–8 Februari 2026 Rikmin akhir 
10 Februari 2026: Sidang akhir panda (Pukul 14.00 WIB) 
12–27 Februari 2026: Seleksi tingkat pusat (rikmin, rikkes, ukj, antro, psi, pmk, tkk, sidang tahap i dan sidang kelulusan akhir).


Comments
0 Comments
Facebook Comments by Media Blogger

0 comments:

Post a Comment